Top Ad unit 728 × 90

AKB48

Cara Termudah Mengganti Favicon Blog di Blogspot

Favicon merupakan istilah dalam blog yang berupa singkatan dari Favorite Icon. Favicon ini menjadi sebuah logo suatu website atau blog yang biasanya tampil pada tab atau address bar browser kita. Berbicara mengenai Favicon, kita pasti tahu mengenai favicon dasar dari blogger atau blogspot, yakni logo yang bertuliskan huruf B dengan background atau latar belakangnya yang berwarna oren.

Favicon Blog

Nah, tentu logo bawaan dari blogspot tersebut kurang profesional ataupun terlihat seperti memang bikinan blogspot, walaupun begitu tentu para blogger tersebut ingin menampilkan blog tersebut seperti milik sendiri dengan mengganti logo Favicon blognya. Ada dua cara mengganti atau merubah logo favicon blog tersebut, silahkan simak dibawah ini.

Berikut tutorialnya:

Cara Pertama
1. Login ke Akun Blogger
2. Masuk ke Dasbor Blog, lalu pilih menu Layout / Tata Letak.
3. Klik Edit pada bagian Favicon.


Favicon Blog


4. Klik browse untuk mengunggah gambar untuk dijadikan logo favicon blog sobat, kemudian Simpan

Favicon Blog

Keterangan: Gambar tersebut harus berbentuk persegi, seperti 100px x 100px , 300px x 300px, dan seterusnya. Itulah yang menjadi kelemahan dari menggunakan cara pertama ini. Bagi sobat yang ingin menggunakan gambar dengan ukuran bebas, silahkan pindah ke cara kedua.

Cara Kedua
1. Masih dalam akun Blogger, sekarang menuju Template > Edit HTML.
2. Salin dan letakkan kode berikut dibawah kode <head>.

<link href='URL Gambar' rel='icon' type='image/gif'/>

Keterangan: Silahkan ganti yang berwarna biru dengan url gambar sobat.

Contohnya:

<link href='https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhgz5X-2z_rg-DKuwdR8NBEptc787yorWKNSY4OFMcoMY2qtdiOkjaSY-5SA2gO0n1EIZgdWXLEZyrpjHWptKVDQ37u_JZtGzvfCY0ZazmgYZE279ea77SXiQcsZBxm9_ES-ULPm7zEmJck/s1600/Pulo+Blog.png' rel='icon' type='image/gif'/>

3. Jangan lupa klik Simpan template.

Itulah cara termudah tentang mengganti ataupun merubah logo favicon dalam blog kita, semoga cara ini bermanfaat untuk sobat blogger semua.
Sekian, terima kasih.
Cara Termudah Mengganti Favicon Blog di Blogspot Reviewed by Ryuu Sasori on Tuesday, January 20, 2015 Rating: 5

No comments:

Pengunjung yang Baik Selalu Memberi Kritik dan Saran

All Rights Reserved by Blogger_48 © 2014 - 2015
Published By Seo Adsense

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.